Senin, 20 Juni 2016

Pemilihan BEM UNITRI Malang Periode 2016/2017

Setelah tanggal sebelumnya, dilaksanakan PEMILU untuk memilih Ketua Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) di setiap prodi Universitas Tribhuwana Tunggadewi Malang (UNITRI), kali ini pada tanggal 20 Juni 2016 acara PEMILU kembali digelar untuk memilih calon ketua dan wakil ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) UNITRI periode 2016/2017, Kegiatan yang dilaksanakan  tersebut mendapat antusias yang cukup besar dari seluruh mahasiswa dan mahasiswi dari seluruh prodi, angkatan, maupun Dosen.


Dari calon-calonnya sendiri, terdapat tiga kandidat yaitu No urut 1 di duduki oleh Edisius koisin dan Soleman R Bili, nomor urut 2 di duduki oleh M. Astaja dan David Nasrun, dan No urut 3 di duduki oleh M. Jalali dan Didi dion.

Dari berlangsungnya kegiatan ini, seluruh mahasiswa dan mahasiswi Universitas kerakyatan ini menaruh harapan yang baik pada calon yang akan terpilih nanti, semoga bisa menampung dan mewujudkan aspirasi-aspirasi mahasiswa, dan bisa lebih baik dari kepengurusan BEM sebelumnya.

Untuk mewujudkan harapan tersebut tidak sia-sia, maka mahasiswa harus pintar dalam memilih siapa calon yang tepat atau pantas menempati jabatan ketua dan wakil ketua BEM, dan memilih sesuai dengan hati nuraninya masing-masing, bukan memilih karna suku, ras, agama, ataupun karna teman dekat.

Untuk mengenal lebih jauh pasangan calon ketua dan wakil ketua BEM, dapat dengan cara melihat isi dari setiap profil dan pengalaman yang dimiliki dari para calon-calon kandidat pada poster-poster yang ada di tempat pemilihan maupun kampanye yang telah dilaksanakan sebelumnya, agar tidak salah pilih nantinya.(awi)

0 komentar:

Posting Komentar